POSYANDU LANSIA

Pada hari rabu 10 Juli 2024 bertempat di Balai Desa Sirkandi dilaksanakan kegiatan Posyandu Lansia untuk wilayah Dusun Kreyek. Posyandu Lansia dilaksanakan setiap bulan di masing-masing Dusun sebagaimana terdapat 5 Dusun di Desa Sirkandi yaitu Kreyek, Beji, Balong wetan, Balong Kulon dan Salaraga dengan jadwal pelaksanaan Posyandu Lansia masing-masing.

Kegiatan Posyandu Lansia dilaksanakan oleh Kader Lansia Desa Sirkandi dengan didampingi dari KUA Purwareja Klampok dan Bidan PUSKESMAS Purwareja Klampok 2. Posyandu Lansia dilaksanakan rutin setiap bulan dengan tujuan memberikan perhatian terhadap warga dengan usia lanjut khususnya dalam hak kesehatannya.  

KEGIATAN MONEV KECAMATAN PURWAREJA KLAMP

Pada hari senin dan selasa 08 dan 09 Juli 2024 telah dilaksanakan MONEV (Monitoring dan Evaluasi) Administrasi, Pembinaan dan Pengawasan Pemerintah Desa. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh pihak Kecamatan Purwareja Klampok yang dipimpin langsung oleh Bapak Drs. SUSANTO (Camat Purwareja Klampok) beserta staf dan pendamping Desa.

Dalam kegiatan tersebut segala bentuk administrasi yang ada di Pemerintah Desa dicek dan di evaluasi oleh Tim Monev dari Kecamatan dan juga pekerjaan fisik yang sudah dilaksanakan dicek baik volume maupun kualitas. 

Pemerintah Desa sangat terbantu akan kegiatan tersebut karena selain mengingatkan akan kekurangan-kekurangan dalam hal pekerjaan baik secara administrasi maupun kegiatan fisik juga semakin memotivasi Pemerintah Desa dalam melaksanakan, menjaankan dan membangun Pemerintahan secara baik dan benar sesuai aturan yang berlaku.